Peluang dan Tantangan Digitalisasi Desa: Studi Pada Layanan Perpustakaan Desa Berbasis Digital

Authors

  • Andi Ferawati Mappatunru UNIVERSITAS 17 AGUSTUS 1945 SAMARINDA
  • Rumsari Hadi Sumarto Sekolah Tinggi Pembangunan Masyarakat Desa "APMD"

DOI:

https://doi.org/10.47431/jirreg.v9i1.721

Keywords:

Village Digitalization, Digital Library, Opportunities and Challenges

Abstract

Perkembangan informasi dan teknologi yang cepat dan masif telah mendorong seluruh sektor dan level pemerintahan untuk mengandalkan digitalisasi dalam penyelenggaraan pemerintahannya. Tak terkecuali di level pemerintahan desa: mau tidak mau, siap atau tidak, harus menyelenggarakan pemerintahannya dengan berbasis digital. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan peluang dan tantangan digitalisasi desa studi kasus layanan perpustakaan desa berbasis digital. Penelitian ini berusaha menjawab pertanyaan kritis tentang dinamika digitalisasi desa, dampak digitalisasi desa terhadap layanan perpustakaan desa berbasis digital, dan peluang dan tantangan digitalisasi desa dalam pengembangan layanan perpustakaan desa digital. Dengan menggunakan metode kajian pustaka dan penelitian terdahulu secara kritis, penelitian ini menyimpulkan bahwa peluang pengembangan perpustakaan desa berbasis digital sebagai dampak proses digitalisasi adalah: (1) meningkatnya efisiensi pengelolaan data dan informasi (2) semakin mudahnya akses masyarakat terhadap berbagai layanan informasi, dan (3) semakin meluasnya jangkauan masyarakat terhadap berbagai jenis pelayanan publik di desa termasuk layanan perpustakaan desa. Tantangan utama yang ditemukan dalam pengembangan layanan perpustakaan digital di desa,  mencakup: (1) keterbatasan infrastruktur dalam  koneksi internet, perangkat komputer, dan ketersediaan listrik, (2) minimnya anggaran untuk pengadaan sarana dan prasarana digital dan untuk pelatihan sumber daya manusia, (3) rendahnya kemampuan pengelola perpustakaan dalam mengoperasikan sistem digital yang menandakan perlunya peningkatan kapasitas dan pendidikan khusus, serta (4) masih terbatasnya masyarakat desa yang memiliki akses terhadap jaringan internet. Sedangkan hambatan yang ditemukan dalam penerapan layanan perpustakaan digital di antaranya adalah: (1) jumlah koleksi digital yang belum memadai, (2) tingkat partisipasi masyarakat yang masih rendah, dan (3) keterbatasan dalam hal pemeliharaan sistem maupun pembaruan data secara berkelanjutan.

References

Sarjito A. Dampak digitalisasi administrasi perdesaan di negara berkembang. J Ilm Ilmu Adm. 2023;13(2), 106.

Soerjono, H., Munawar, Z., Karmana, D., Fudsyi, M. I., & Putri NI. Penerapan strategi digital untuk pemberdayaan masyarakat desa. 2024;

Fadhillah, P., & Yuniarti A. Pemberdayaan UMKM: Melihat Peluang Bisnis UMKM di Era Digital di Desa Ujunge Kecamatan Tanasitolo Kabupaten Wajo. J Pengabdi Masy Dan Ris Pendidik. 2023;2(1), 291–.

Abdurrahman, R., & Susilawati A. Digitalisasi Perpustakaan Desa Buluh Cina, Kabupaten Kampar Provinsi Riau. BATOBO. J Pengabdi Kpd Masy. 2024;2(2), 67–7.

Iqbal A. Framework Analysis Using The Rapid Evidence Assessment (REA). J Teknol Sepuluh Nop. 2023;15740.

Lailiyah K. Digitalisasi Desa Sebagai Upaya Percepatan Pelayanan Publik Dalam Mewujudkan Good Governance. J Riset, Inov Dan Teknol Kabupaten Batang. 2022;6(2), 26–3.

Irfan, B., & Anirwan A. Explorasi implementasi digitalisasi desa: Studi literatur. Indones J Intellect Publ. 2024;5(1), 1–8.

Christover, D., Hidayattulah, A. S., & Mawarni I. Penerapan Konsep-Konsep Digitalisasi dalam Pelayanan Publik di Kantor Desa Manunggal Jaya Kecamatan Tenggarong Seberang Kabupaten Kutai Kartanegara. J Res Dev Public Policy. 2023;2(2), 199-.

Kusuma, T. P., Nurjaman, A., Salahudin, S., & Malawat SH. Analisis Tantangan Dan Potensi Pengembangan Digitalisasi Desa. AS-SIYASAH. J Ilmu Sos Dan Ilmu Polit. 2022;7(2), 100-.

Sari, J. A., & Diana BA. Dampak Transformasi Digitalisasi terhadap Perubahan Perilaku Masyarakat Pedesaan. J Pemerintah dan Polit. 2024;9(2), 88–9.

Instruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 6 Tahun 2001 Tentang Pengembangan dan Pendayagunaan Telematika di Indonesia.

Lapuz MCM. The role of local community empowerment in the digital transformation of rural tourism development in the Philippines. Technology in Society. 74, 102308.

Ariyaningsih, S., Andrianto, A. A., Kusuma, A. S., & Prastyanti RA. Korelasi Kejahatan Siber dengan Percepatan Digitalisasi di Indonesia . Justisia J Ilmu Huk. 2023;1(1), 1–11.

Asnawi A. Perpustakaan desa sebagai sumber layanan informasi utama. Media Pustak. 2015;22(3), 34-.

Keputusan Menteri Dalam Negeri No. 50 Tahun 2000 tentang Pedoman Susunan Organisasi Perangkat Daerah.

Zulfah, M. A., & Aisa A. Transformasi Perpustakaan Desa:(Studi Kasus Di Perpustakaan Desa Podoroto Kecamatan Kesamben Kabupaten Jombang). Multidisiplin. Pros Semin Nas. 2018;Vol. 1, pp.

Downloads

Submitted

2025-10-24

Accepted

2025-11-09

Published

2025-10-28