Partisipasi Masyarakat Dalam Pengelolaan Obyek Wisata Pantai Gedo Berbasis Kearifan Lokal
Main Article Content
Abstract
Partisipasi masyarakat lokal dalam mengelola obyek wisata di wilayahnya menjadi hal yang sangat penting, karena pengelolaan pariwisata merupakan bagian integral dari pembangunan daerah. Pantai Gedo merupakan obyek wisata yang dikembangkan Pemerintah Daerah Nabire, masyarakat lokal diharapkan dapat bekerjasama dalam pengelolaannya. Walaupun telah diberikan kesempatan, namun apabila masyarakat tidak memanfaatkan peluang berpartisipasi dalam mengelola wisata tersebut, maka akan menjadi kendala keberlanjutannya. Penelitian ini dilakukan dengan metode penelitian deskriptif kualitatif, data dikumpulkan dengan wawancara, obeservasi dan dokumentasi. Analisis secara kualitatif, malalui reduksi data; data teroganisasikan, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program yang terlaksana kerjasama Pemda Nabire dengan masyarakat lokal antara lain penataan tempat bagi pedagang, pembersihan area pantai, pengecatan tulisan Pantai Gedo, pembuatan tempat duduk, gazebo, patung hiu, serta pemasangan pavingblok. Akan tetapi, dalam pengelolaan obyek wisata yang keberlanjutan kemampuan masyarakat masih lemah. Faktor pengetahuan masyarakat lokal tentang pariwisata masih sangat kurang, komunikasi antara tokoh adat dengan para pemuda yang berpartisipasi dalam pengelolaan wisata tidak lancar. Kesimpulan, partisipasi masyarakat dalam mengelola Pantai Gedo belum maksimal, karena faktor pendidikan dan kumunikasi antara tokoh masyarakat dan pemuda. Memberikan pelatihan tentang mengelola obyek wisata dan meningkatkan intensitas komunikai antara tokoh adat dan pemuda dapat memberikan manfaat bagi pengembangan obyek wisata Pantai Gedo yang berkelanjutan.